Pengaruh Pupuk Organik Cair Kipahit dan AB Mix sebagai Nutrisi Hidroponik Sumbu terhadap Pertumbuhan dan Produksi Tanaman Selada (Lactuca sativa L.)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari pengaruh kombinasi pupuk organik cair kipahit dengan AB Mix dalam nutrisi hidroponik terhadap pertumbuhan dan produksi tanaman selada (Lactuca sativa L.). Penelitian ini dilaksanakan di Rumah Kasa Kebun Percobaan Fakultas Pertanian Universitas HKBP Nommensen Medan di Desa Simalingkar B, Kecamatan Medan Tuntungan. Pelaksanaan penelitian dimulai pada bulan April sampai dengan Juni 2021.
Penelitian ini dilaksanakan dengan menggunakan Rancangan Acak Kelompok Non Faktorial yang terdiri dari 5 taraf perlakuan yaitu perlakuan Pupuk Organik Cair kipahit 0% + 100% AB Mix (P1), Pupuk Organik Cair kipahit 25% + 75% AB Mix (P2), Pupuk Organik Cair kipahit 50% + 50% AB Mix (P3), Pupuk Organik Cair kipahit 75% + 25% AB Mix (P4), Pupuk Organik Cair kipahit 100% + 0% AB Mix (P5). Peubah yang diamati yaitu tinggi tanaman, jumlah daun, lebar daun, panjang akar, bobot basah panen per tanaman dan bobot basah jual per tanaman.
Perlakuan nutrisi berpengaruh sangat nyata terhadap semua parameter. Perlakuan P1 merupakan perlakuan yang menghasilkan parameter tertinggi pada tinggi tanaman, jumlah daun, lebar daun, panjang akar, bobot basah panen per tanaman dan bobot basah jual per tanaman. Perlakuan P5 merupakan perlakuan yang menghasilkan parameter terendah dari antara perlakuan lainnya. Nutrisi hidroponik bersumber dari pupuk organik cair kipahit 25% + AB Mix 75% (P2) merupakan kombinasi terbaik dari antara perlakuan kombinasi lainnya terhadap pertumbuhan dan produksi tanamam selada.
Berdasarkan hasil analisis yang dilakukan bahwa penggunaan POC kipahit harus disertai dengan pemberian AB mix, karena nutrisi AB mix memiliki kandungan unsur hara cukup lengkap yang diperlukan tanaman dalam budidaya hidroponik. Pengurangan konsentrasi AB Mix dengan menambahkan konsentrasi pupuk organik cair kipahit dapat bertujuan untuk pengurangan penggunaan AB Mix namun tetap menghasilkan produksi yang baik.
Collections
- Agroekoteknologi [321]