PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN TRANSAKSIONAL DAN GAYA KEPEMIMPINAN TRANSFORMASIONAL TERHADAP KEPUASAN KERJA DENGAN MOTIVASI KERJA SEBAGAI MEDIASI DI PT. BESMINDO MATERI SEWATAMA
Abstract
Pendahuluan: PT. Besmindo Materi Sewatama Duri (BMS) merupakan sebagai pemberi jasa layanan “pengeboran dan kerja ulang sumur secara menyeluruh (pengelolaan dan penyediaan kebutuhan fasilitas drilling & workover unit, peralatan, tools, material serta SDM). Rumusan Masalah: (1) Apakah gaya kepemimpinan transaksional memiliki pengaruh terhadap motivasi kerja karyawan? (2) Apakah gaya kepemimpinan transformasional memiliki pengaruh terhadap motivasi kerja karyawan? (3) Apakah motivasi kerja memiliki pengaruh terhadap kepuasan kerja? (4) Apakah pengaruh gaya kepemimpinan transaksional terhadap kepuasan kerja? (5) Apakah pengaruh gaya kepemimpinan transformasional terhadap kepuasan kerja? (6) Apakah pengaruh gaya kepemimpinan transaksional terhadap kepuasan kerja melalui motivasi kerja sebagai variable mediasi? (7) Apakah pengaruh gaya kepemimpinan transformasional terhadap kepuasan kerja melalui motivasi kerja sebagai variable mediasi? Tujuan Penelitian: Untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh gaya kepemimpinan transaksional terhadap motivasi kerja, pengaruh gaya kepemimpinan transformasional terhadap motivasi kerja, pengaruh motivasi kerja terhadap kepuasan kerja, pengaruh gaya kepemimpinan transaksional terhadap kepuasan kerja, pengaruh gaya kepemimpinan transformasional terhadap kepuasan kerja, pengaruh gaya kepemimpinan transaksional terhadap kepuasan kerja melalui motivasi kerja sebagai variabel mediasi, pengaruh gaya kepemimpinan transformasional terhadap kepuasan kerja melalui motivasi kerja sebagai variable mediasi. Metode: Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode analisis Partial Least Square (SmartPls) versi 4.1.0.1. Jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 84 responden karyawan PT. Besmindo Materi Sewatama Duri (BMS). Hasil: Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Pengaruh kepemimpiann transaksional terhadap kepuasan kerja positif dan signifikan; (2) Pengaruh kepemimpiann transformasional terhadap kepuasan kerja positif dan signifikan; (3) Pengaruh kepemimpiann transaksional terhadap motivasi kerja positif dan signifikan; (4) Pengaruh kepemimpiann transformasional terhadap motivasi kerja positif dan signifikan; (5) Pengaruh kepemimpinan transaksional terhadap kepuasan kerja melalui mediasi motivasi kerja positif dan signifikan; (6) Pengaruh kepemimpinan transaksional terhadap kepuasan kerja melalui mediasi motivasi kerja positif dan signifikan; (7) Pengaruh Kepuasan Kerja terhadap motivasi kerja positif dan signifikan.
Collections
- Manajemen [1214]